Pati, Politika.co.id - Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Pati, Yeti Kristianti, turun langsung menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Juwana. Bersama relawan Bolone Danang, bantuan disalurkan selama lima hari, Kamis hingga Senin (15–19/1/2026).

Sebanyak 4.000 paket sembako, 1.000 nasi kotak, serta susu untuk anak-anak dibagikan kepada warga di 13 desa yang tergenang banjir. Desa tersebut meliputi Doropayung, Kudukeras, Gadingrejo, Margomulyo, Growong Kidul, Bendar, Sejomulyo, Kedungpancing, Bumirejo, Tluwah, Jepuro, Kauman, dan Babalan.

Yeti Kristianti mengatakan, bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat yang tengah mengalami musibah. Ia menegaskan bahwa kehadiran wakil rakyat harus dirasakan langsung oleh warga, terutama saat kondisi darurat.

“Kami ingin memastikan warga tidak merasa sendirian menghadapi bencana ini. Bantuan yang kami salurkan semoga bisa sedikit meringankan kebutuhan sehari-hari,” ujar Yeti Kristianti.

Menurutnya, banjir di Juwana berdampak luas pada aktivitas warga. Banyak rumah terendam, akses jalan terganggu, dan sebagian masyarakat harus mengungsi. Karena itu, ia menilai respon cepat dan gotong royong menjadi kunci dalam membantu warga bertahan di masa sulit.

Yeti juga mengapresiasi para relawan Bolone Danang yang ikut membantu distribusi bantuan hingga ke titik-titik terdampak. Ia menyebut kerja bersama antara relawan dan masyarakat membuat penyaluran bantuan lebih tepat sasaran.

Selain menyalurkan bantuan, Yeti Kristianti turut mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Ia mengimbau warga untuk tidak membuang sampah sembarangan karena dapat menyumbat saluran air dan memperparah banjir.

“Musibah ini harus menjadi pelajaran bersama. Salah satu penyebab banjir adalah saluran yang tersumbat sampah. Saya mengajak masyarakat lebih peduli menjaga lingkungan,” tegasnya.

Ia juga mendorong pemerintah daerah untuk terus memperkuat langkah penanganan banjir, termasuk perbaikan drainase dan normalisasi sungai. Yeti berharap ke depan wilayah Juwana lebih siap menghadapi musim hujan.

Lebih lanjut, Yeti menyampaikan doa dan harapan agar air segera surut dan warga bisa kembali menjalankan aktivitas normal. Ia menegaskan komitmennya untuk selalu hadir bersama masyarakat, tidak hanya saat kampanye, tetapi juga ketika rakyat membutuhkan.